Institut Teknologi Bandung (ITB) adalah salah satu universitas negeri terbaik yang ada di Indonesia saat ini. ITB sangat banyak menghasilkan lulusan yang sangat berpengaruh dalam kemajuan bangsa Indonesia diberbagai bidang,baik dalam bidang politik,budaya,teknologi,sumber daya alam,dan lain lain. Banyak sekali lulusan ITB yang setalah mereka lulus langsung diterima diperusahaan besar baik perusahaan dari Indonesia maupun perusahaan dari luar negeri yang tentunya mereka mendapat penghasilan yang sangat besar,dan tidak sedikit juga dari mereka menjadi pemimpin atau terjun kedunia politik di Indonesia. Berikut adalah beberapa tokoh lulusan ITB yang mempunyai andil besar dalam memajukan bangsa Indonesia dengan bidang yang berbeda beda.
1. Ir.Soekarno
Bung Karno adalah Presiden pertama Republik Indonesia beliau adalah sang proklamator, beliau yang bekerja keras berjuang bersama Mohammad Hatta membangkitkan semangat masyarakat Indonesia untuk mau berjuang bersama demi mencapai kemerdekaan Indonesia. Bung Karno adalah salah satu dari beberapa yang akan saya beri contoh lulusan ITB yang sangat berpengaru bagi pembangunan bangsa Indonesia. Setelah lulus dari HBS (Horege Burger School) pada tahun 1915 Bung Karno melanjutkan kuliah ke Technische Hoogeschool te Bandoeng yang sekarang adalah ITB pada tahun 1921 dengan mengambil jurusan teknik sipil,tapi setelah dua bulan Bung Karno meninggalkan kuliahnya dan mendaftar kembali pada tahun 1922 dan lulus pada tahun 1926. Bung Karno adalah presiden pertama Indonesia yang dikenal sebagai arsitek.
2. Bacharuddin Jusuf Habibie
Bacharuddin Jusuf Habibie atau yang biasa dipanggil Bj.Habibie adalah presiden ke tiga Republik Indonesia yang juga merupakan orang pertama Indonesia yang berhasil membuat pesawat terbang dan berhasil menerbangkannya pada tahun 1995 selama 55 menit terbang. Pesawat itu adalah murni asli hasil tangan putra putri terbaik bangsa Indonesia. Namun sayang pesawat yang diberi nama Gatotkaca itu sudah tidak diproduksi lagi pada saat ini padahal itu adalah hasil karya anak bangsa yang kurang dihargai dinegeri sendiri dan lebih menghargai pesawat buatan luar negeri yang kualitasnya juga tidak lebih baik pada masa itu dari pesawat buatan Bj.Habibie pada waktu itu. Berikut adalah foto gambar pesawat yang berhasil Bj.Habibie terbangkan pada tahun 1995 :
Bj.Habibie pernah bersekolah di SMAK Dago yang ada di Bandung dan melanjutkan kuliah ke Universitas Indonesia Bandung yang sekarang adalah ITB. Bj.Habibie mengambil jurusan teknik mesin dan beliau hanya enam bulan bersekolah di ITB lalu Bj.Habibie melanjutkan studi ke teknik penerbangan, spesialis konstruksi pesawat di Jerman dari tahun 1955-1965.
3. Hatta Rajasa
Hatta Rajasa pernah menjadi Menteri Koordinator Bidang Perekonomi pada masa pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono yang menjabat dari 22 oktober 2009 hingga 3 mei 2014. Sebelumnya beliau pernah menjabat sebagai Menteri Sekretatis Negara dari 2007-2009, Menteri Perhubungan 2004-2007, dan Menteri Negara Riset dan Teknologi 2001-2004. Hatta Rajasa mengambil jurusan teknik perminyakan angkatan 1973 di ITB. Hatta Rajasa mencalonkan diri menjadi wakil presiden dan presiden bersama Prabowo Subianto pada tahun 2014 namun berliau gagal bersaing dengan calon presiden yang lain yaitu Jokowi Dodo dan Jusuf Kalla.
ITB memiliki dua lokasi kampus untuk saat ini, kampus pertama terdapat di jalan ganesha yang kedua ada dijatinagor yang belum lama ini selesai pembangunannya. Berikut daftar fakultas dan program studi yang ada di ITB :
1. FAKULTAS ILMU DAN TEKNOLOGI KEBUMIAN (FITB)
2. FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM (FMIPA)
3. FAKULTAS TEKNIK PERTAMBANGAN DAN PERMINYAKAN (FTTM)
4. FAKULTAS TEKNIK MESIN DAN DIRGANTARA (FTMD)
5. FAKULTAS TEKNIK SIPIL DAN LINGKUNGAN (FTSL) - KAMPUS JATINANGOR
6. FAKULTAS TEKNIK SIPIL DAN LINGKUNGAN (FTSL) - KAMPUS GANESHA
7. FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI (FTI) - KAMPUS GANESHA
8. FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI (FTI) - KAMPUS JATINANGOR
9. SEKOLAH ARSITEKTUR,PERENCANAAN DAN PENGEMBANGAN KEBIJAKAN
10. SEKOLAH FARMASI (SF)
11. SEKOLAH ILMU DAN TEKNOLOGI HAYATI - PROGRAM REKAYASA
12. SEKOLAH ILMU DAN TEKNOLOGI HAYATI - PROGRAM SAINS
13. SEKOLAH TEKNIK ELEKTRO DAN INFORMATIKA (STEI)
14. FAKULTAS SENIRUPA DAN DESIGN (FSRD)
15. SEKOLAH BISNIS DAN MANAJEMEN (SBM)
Untuk mendapatkan info lebih jelas mengenai program studi dan fakultas di ITB silahkan kunjungi langsung halaman berikut http://www.itb.ac.id/
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 komentar:
Post a Comment